PKPT STKIP PGRI SUMENEP Adakan Ziarah Kubur dan Makan Bersama di Akhir Tahun

- Minggu, 1 Januari 2023 | 14:55 WIB
PKPT STKIP PGRI SUMENEP Adakan Ziarah Kubur dan Makan Bersama di Akhir Tahun
PKPT STKIP PGRI SUMENEP Adakan Ziarah Kubur dan Makan Bersama di Akhir Tahun

JURNAL TINTA - Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi (PKPT) STKIP PGRI Sumenep, Adakan Ziarah Kubur dan Makan bersama di Akhir Tahun 2022, Sabtu 31 Desember 2022.

Ziarah kubur tersebut dilaksanakan di Asta KH Ali Wafa Kecamatan Ambunten dan dilanjut dengan makan bersama di pantai Ambunten.

Nampaknya antusias para pengurus tetap solid meskipun terkendala hujan yang terjadi selama tiga hari tiga malam pada saat itu.

Umar faruq selaku ketua PKPT IPNU STKIP menyampaikan kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat pengurus PKPT IPNU IPPNU STKIP PGRI SUMENEP dan para anggota PKPT yang lain.

"Tujuan utama dari pelaksanaan kegiatan tersebut yakni untuk memperkuat kepengurusan PKPT dan ziaroh itu merupakan kegiatan tambahan guna meningkatkan spiritualitas para pengurus dan kader IPNU IPPNU", ulasnya setelah diwawancarai.

Moh. Febrianto juga menyampaikan,  kegiatan ini sangat penting dan perlu dilakukan supaya para pengurus dan kader tidak jenuh, karena pengurus dan juga kader-kader IPNU IPPNU sangat sering melaksanakan kegiatan formal.

"Kegiatan ini penting dilakukan oleh pengurus dan kader IPNU IPPNU STKIP PGRI SUMENEP, Karena mereka sudah sering melaksakan kegiatan formal seperti biasanya, sehingga dengan adanya makan bersama yang terletak di pantai mampu menumbukan semangat para pengurus dan kader", sampainya setelah di hubungi via WA.

Penulis: rfk.

Editor: MOH. AMIN RAIS

Tags

Artikel Terkait

Terkini

PELAJAR DI ABAD KEDUA NU, Harlah IPNU 69

Jumat, 24 Februari 2023 | 20:56 WIB

Lagu Indonesia Raya atau Jasad Fir'aun?

Jumat, 27 Januari 2023 | 14:15 WIB

Pps Lapa Laok Buka Pendaftaran Pantarlih

Kamis, 26 Januari 2023 | 12:49 WIB

PPK Dungkek Gelar Tes Wawancara PPS

Rabu, 18 Januari 2023 | 16:33 WIB
X